FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KECANDUAN GAME ONLINE PADA MAHASISWA FAKULTAS KESEHATAN DI UNIVERSITAS FORT DE KOCK BUKITTINGGI TAHUN 2022

Fahmi Afri Indra, Fitria Fatma, Athosra Athosra

Abstract


ABSTRAK
Perkembangan internet mempengaruhi perkembangan game online. Pengguna game online umumnya adalah para remaja yang masih dalam usia sekolah. Ketergantungan terhadap bermain game online secara terus menerus dapat menimbulkan kecanduan. Untuk itu, tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kecanduan game online pada mahasiswa fakultas kesehatan di Universitas Fort De Kock Bukittinggi tahun 2022.
Jenis penelitian ini adalah deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Universitas Fort De Kock Bukittinggi angkatan 2021 sebanyak 346 mahasiswa. Metode yang digunakan untuk pengambilan sampel dilakukan secara accidental sampling sebanyak 78 orang. Analisis data menggunakan uji Chi Square.
Analisa univariat menunjukkan bahwa sebagian besar responden sebanyak 51 responden (65,4%) berada dalam kategori tidak kecanduan game online, 58 responden (74,4%) memiliki tingkat pengetahuan tinggi, 55 responden (70,5%) memiliki sikap positif, 50 responden (64,1%) memiliki motivasi belajar tinggi dan 43 responden (64,1%) memiliki persepsi sensitif terhadap kekerasan. Analisa bivariat menunjukkan bahwa pengetahuan memiliki nilai sig-p 0,051, sikap sig-p 0,065, motivasi belajar sig-p 0,059 dan persepsi sig-p 0,440.
Sehingga dapat disimpulkan bahwa tidak ada hubungan antara pengetahuan, sikap, motivasi belajar dan persepsi dengan kecanduan game online. Meskipun dalam penelitian ini kecanduan game online tidak berkolerasi dengan pengetahuan, sikap, motivasi belajar dan persepsi mahasiswa, tetapi beradasarkan penelitian yang lain sebenarnya kecanduan game online bisa mempengaruhi pengetahuan, sikap, motivasi belajar dan persepsi. Dengan demikian mungkin mahasiswa tetap perlu untuk mengelola keinginannya untuk bermain game online supaya tidak menjadi candu.
.
Kata Kunci : Pengetahuan, Sikap, Motivasi, Persepsi, Game
Daftar Pustaka : 32 (2010-2022)


Full Text:

PDF

References


DAFTAR PUSTAKA

Amburika, B. (2016). Teknik Vector Space Model (VSM) Dalam Penentuan Penanganan Dampak Game Online Pada Anak. Jurnal Jurusan Informatika, Fakultas MIPA, Universitas Jendral Achmad Yani.

Angela. (2013). Pengaruh Game Online Terhadap Motivasi Belajar Siswa SDN 015 Kelurahan Sidomulyo Kecamatan Samarinda Ilir. eJournal Ilmu Komunikasi. 1 (2), 532-544.

APJII, K. U. (2022). Profil Internet Indonesia 2022. June.

Azzasyofia, M. (2020). Hubungan Kecanduan Game Online Dengan Persepsi Remaja Terhadap Kekerasan. Jurnal Prosiding Politeknik Kesejahteraan Sosial Bandung.

Cahyo, R. E. D. (2019). Dampak Kecanduan Game Online Pada Kalangan Remaja Di Kelurahan Sidotopo Wetan Kecamatan Kenjeran Surabaya. Skripsi.

Fariha, A. N. (2022). Pengaruh Kecanduan Game Online Terhadap Motivasi Belajar Peserta Didik Mi TaAllamul Huda. Skripsi.

Firmansyah, A. K. (2017). Hubungan Antara Kecanduan Game Online Dengan Sikap Apatis Dan Anti Sosial Pada Remaja dfi Kabupaten Jember. Jurnal.

Gaol, T. L. (2012). Hubungan Kecanduan Game Online Dengan Prestasi Akademik Mahasiswa di Fakultas Teknik Universitas Indonesia. Skripsi.

Hamzah. (2016). Teori Motivasi dan Pengukurannya (Analisis Bidang Pendidikan). Jakarta: Bumi Aksara.

Jannah, N. (2019). Hubungan Kecanduan Game Dengan Motivasi Belajar Siswa Dan Implikasinya Terhadap Bimbingan Dan Konseling. Konselor, Volume 4 Number 4, December 2015.

Kautsar. (2019). Pengaruh Game Online Terhadap Prestasi Akademik Peserta Didik di MAN 3 Aceh Besar. Skripsi.

Lebho, M. A., Lerik, M. D. C., & Wijaya, R. P. C. (2020). Perilaku Kecanduan Game Online Ditinjau dari Kesepian dan Kebutuhan Berafiliasi pada Remaja. 2(2), 202212.

Lestari, M. A. Y. U. (2018). Hubungan Kecanduan Game Online Dengan Program Studi S1 Ilmu Keperawatan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan. Skripsi.

Lutfi, M., Nurpratiwi., Tafwidhah, Y. (2019). Pengaruh Penyuluhan Kesehatan Dengan Metode Brainstorming Tentang Dampak Kecanduan Game Online Bagi KKesehatan Terhadap Tingkat Pengetahuan Siswa/i Kelas VII SMPN 7 Pontianak. 23.

Masni, H. (2015). Strategi Meningkatkan Motivasi Belajar Mahasiswa. Dikdaya, Vol. 05, No. 01 April 2015.

Nasution, N. H. (2015). Hubungan Kecanduan Bermain Game Online Dengan Perilaku Anti Sosial Pada Remaja di Warnet Infinity Export. Skripsi.

Notoadmodjo. (2010). Metode Penelitian Kesehatan. Jakarta : Rineka Cipta.

Novrialdy, E. (2019). Kecanduan Game Online Pada Remaja: Dampak dan Pencegahannya. Buletin Psikologi, Vol. 27, No. 2, 148 - 158.

Pratama, R. A. (2020). Tingkat Kecanduan Game Online Pada Mahasiswa Fakultas Kesehatan. JNC Volume 3 Issue 2 Juni 2020.

Renaldi, A. (2022). Pengaruh Game Online Terhadap Perubahan Perilaku Siswa Kelas V di Madrasah Ibtidaiyah Kurnia Asparagus Kota Jambi. Skripsi.

Rivai, I, Deddy, M. (2011). Kepemimpinan dan Perilaku Organisasi. Cetakan ke-8. PT. Raja Grafindo Persada, Jakarta.

Rusman. (2017). Belajar dan Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan. Jakarta: Kencana.

Sanjaya, L. V. A. (2019). Hubungan Kecanduan Bermain Game Online Dengan Motivasi Belajar Pada Mahasiswa. Skripsi.

Sari, C. (2013). Gambaran Persepsi Mahasiswa Semester Akhir Tentang Penerapan Ujian Kompetensi Perawat Indonesia di Akper Sawerigading Pemda Luwu Tahun 2013. 175.

Sihombing, F. P. B. (2020). Hubungan Persepsi Mahasiswa Tentang Pembimbing Klinik Dengan Pencapaian Kompetensi Klinik Mahasiswa Profesi Ners di Rumah Sakit Universitas Suatera Utara. SKRIPSI. Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara.

Situmorang, L. C. (2021). Gambaran Kecanduan Game Online Pada Mahasiswa Stikes Santa Elisabeth Medan. Skripsi.

Syardiansyah. (2016). Hubungan Motivasi Belajar dan Minat Belajar terhadap Prestasi Belajar Mahasiswa Mata Kuliah Pengantar Manajemen (Studi Kasus Mahasiswa Tingkat I EKM A Semester II). Jurnal Manajemen dan Keuangan, Vol. 5, No. 1, Mei 2016.

Theresia, E., Setiawati, O. R., Sudiadnyani, N. P. (2019). Hubungan Kecanduan Bermain Game Online Dengan Motivasi Belajar Pada Siswa SMP di Kota Bandar Lampung Tahun 2019. PSYCHE: Jurnal Psikologi Universitas Muhammadiyah Lampung Vol. 1 No. 2, Agustus 2019.

Vanni, G., Harefa, T., & An, C. Ú. (2021). Hubungan Self-Compassion Dan Kecanduan Game Online Pada Remaja. Skripsi.

Wahyuni, S. (2021). Pengaruh Permainan Game Online Terhadap Perilaku Menyimpang Anak SD Inpres Buttatianang II, Rappojawa, Kec. Tallo, Makassar. Skripsi.

We Are Social. (2022). Jumlah Gamers Indonesia Terbanyak Ketiga di Dunia. Databoks.

Winkle. (2004). Psikologi Pengajaran. Yogyakarta: Media Abadi.




DOI: http://dx.doi.org/10.32883/jph.v11i1.2195

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

JURNAL PUBLIC HEALTH
Published by Universitas Fort De Kock, Bukittinggi, Indonesia
© Jurnal Public Health  P-ISSN : 2407 - 2664